Kamis, 26 Januari 2012

PROGRAM BROWSER

Program Browser
I. Internet Explorer
Elemen-elemen internet explorer
a. Title Bar
Merupakan baris judul. Baris judul akan berubah namanya jika pada explorer bar terdapat website yang terbuka.
b. Menu Bar
Disebut juga pulldown menu merupakan sederetan menu yang jika diklik akan memunculkan submenu dibawahnya. Menu bar terdiri dari file, edit, view, favorites, tools, help.
c. Tool Bar
Merupakan sederetan ikon-ikon standar yang sering dipakai ketika browsing dan surfing diinternet.
d. Address Bar
Merupakan bagian untuk mengetikkan alamat website atau situs internet yang akan diakses.
e. Go Button
Merupakan tombol untuk menjalankan akses dari alamat website yang diketikkan kedalam address bar.
f. Explorer Bar
Tempat ditampilkannya halaman web.
g. Status Bar
Merupakan bagian yang menunjukkan status atau proses ketika menampilkan isi suatu halaman web.
Keuntungan dan Kelemahan Internet Explorer
A.Keuntungan Internet Explorer
- Koneksi stabil
- Jarang sekali terjadi error koneksi
- Terintegrasi langsung di operating system.
B.Kelemahan Internet Explorer
- Akses lambat untuk download, upload, browsing maupun surfing
- Ukuran file terlalu besar.

II. Mozilla Firefox
A. Beberapa keunggulan dan alasan kenapa harus menggunakan Firefox sebagai web
browser saat surfing di internet adalah sebagai berikut :
1) Standard Compliant.
Dukungan rendering dari Gecko yang telah berstandard W3C (Badan yang mengurusi perkembangan aplikasi web) menjadi bagian penting dari firefox. Kode dan cara penggunaannya memudahkan seorang developer web untuk membangun website bagi firefox.
2) Tersedia dalam berbagai platform OS.
Tidak perlu dipungkiri lagi, karena firefox merupakan apliaksi open source, aplikasi ini tersedia untuk berbagai platform, mulai dari Windows, Linux maupun Mac OS X.
3) Mencegah adanya kegiatan phishing ke komputer anda.
Phishing merupakan upaya seseorang untuk mencuri identitas pribadi yang anda miliki yang biasanya anda masukkan pada komputer. Data-data yang dicuri biasanya berupa mail, password, nomor telephone, nomor rekenng bank, paypal dan data penting lain yang anda miliki. Firefox menyimpan banyak database website phishing yang akan menyerang anda. Jadi jika secara kebetulan anda mengunjungi situs tersebut, firefox akan memperingatkan anda untuk tidak mengunjunginya.
4) Memiliki Tab yang maksimal.
Meskipun pada Internet Explorer versi baru menyediakan Tab sebagai default navigasinya, namun Tab di firefox masih lebih baik karena dapat bekerja secara mumpuni. Anda dapat memilih, memindah, menggeser ataupun membuka pada jendela baru dan meninggalkan window lama jika menginginkannya. Jika anda terbiasa menggunakan Safari, sekarang firefox sudah menyediakan tab Candy yang fungsinya hampis sama dengan pengaturan tab pada Safari Web Browser.
5) Banyak Add-on yang bisa diintegrasikan.
Point ini yang paling membedakan firefox dengan web browser seperti IE. Anda bisa menambahkan berbagai macam Add-on yang akan menambah fungsionalitas dari firefox itu sendiri. Bahkan ada yang bilang, firefox adalah bagian kecil dari Add-on karena tanpa Add-on, firefox tidak akan menjadi web browser terbaik.
6) Bisa Dijadikan Aplikasi Portable.
Jika anda sering berganti-ganti perangkat komputer, tersedia aplikasi portable firefox yang bisa diinstall di flash disk. Tidak perlu melakukan install tiap berganti komputer karena firefox sudah ada di flash disk.

B. Pada pembahasan diatas kami menyebutkan beberapa kelebihan dari firefox dan tidak
etis kalau kami hanya menyebutkan kelebihan tanpa menyebutkan kekurangan dari
firefox. Berikut adalah kekurangan dari firefox :
1) Start-up time lebih lama.
Memang benar, jika kita banyak menambahkan Add-on, aplikasi ini menjadi berat saat baru pertama loading. Untuk mengatasinya, coba disable add-on yang jarang digunakan. Jangan di uninstall karena mungkin suatu hari anda membutuhkannya lagi.
2) Add-on yang tidak berfungsi.
Ketika firefox versi baru dirilis, banyak add-on yang tidak berfungsi karena perbedaan engine dari firefox sebelumnya. Kalau ini hanya tinggal menunggu waktu saja karena pihak developer add-on dalam waktu dekat akan merilis versi update dari add-on yang mereka buat.
3) Crash saat Loading
Hal ini biasanya terlalu banyak Add-on yang dinstall atau anda menggunakan firefox versi lama. Anda bisa mengatasinya dengan meng-uninstall add-on atau menginstall firefox versi terbaru.

III. Opera
A. Beberapa keunggulan dan alasan kenapa harus menggunakan Opera sebagai web browser
saat surfing di internet adalah sebagai berikut :
1. mampu menampilkan (load) halaman web lebih cepat, dengan kecepatan koneksi yang sama dibanding browser lain.
2. terdapat tabs yang memungkinkan beberapa situs terbuka bersamaan, tanpa harus membuka banyak jendela.
3. Opera juga diperkuat dengan penyaring pop up untuk menangkal iklan pop up yang menjengkelkan.
4. Fitur lain, seperti mesin pencari Google yang sudah built-in dan penghitung waktu yang diperlukan hingga halaman web membuka sempurna.
5. memiliki email client dan rss sendiri, jadi tidak perlu memakai email client lain seperti Outlook, Thunderbird dan lainnya.

B. Pada pembahasan diatas kami menyebutkan beberapa kelebihan dari opera dan tidak
etis kalau kami hanya menyebutkan kelebihan tanpa menyebutkan kekurangan dari
opera. Berikut adalah kekurangan dari opera :
1. Browser ini terbilang agak lambat dalam membaca script pada beberapa halaman situs.
2. Hal yang paling menjengkelkan adalah untuk mengupdatenya harus mendownload kembali file masternya.
3. peras juga tidak bisa menerima format tertentu seperti XML dan ada beberapa situs developer game yang tidak bisa dibuka.
4. Browser ini juga sering error jika digunakan untuk menyimpan halaman.

IV. Google Chrome
A. Beberapa keunggulan dan alasan kenapa harus menggunakan Google Chrome sebagai web
browser saat surfing di internet adalah sebagai berikut :
1. Browser ini bisa dibilang cepat populer, karena yang mempunyai browser ini adalah si raja search engine yaitu Google.
2. ada Interfacenya terlihat bahwa google ingin para penggunanya lebih fokus pada web dan melupakan browser yang digunakan. Ini atinya Google Chrome memilii tampilan yang tidak mengusik dan nyaman ketika sedang digunakan.
3. Chrome juga memiliki “Modus Penyamaran”. Pada modus ini memungkinkan para penggunanya dapat mengakses website tanpa meninggalkan jejak. Selain itu browser ini memberikan opsi “Make Application Shortcut” . Dengan feature ini sebuah aplikasi web seperti GMAIL atau Google Teader dapat dijalankan lewat shortcut pada Desktop atau Start Menu. Sehingga kelihatan seperti sebuah aplikasi lokal.
4. Pada setiap TAB yang dibuka di Chrome memiliki proses yang terpisah, sehingga ketika eror atau crash pada salah satu tab tidak akan mempengaruhi tab yang lain.
5. Fungsi pencarian yang dimiliki oleh Chrome sangat baik sekali. Contohnya, Chrome dapat mendeteksi ketika pengguna pernah melakukan pencarian di suatu website dan memasukkan website tersebut dalam daftar penyedia pencarian.
6. kemampuan menebalkan nama domain sebuah website yang dianggap berbahaya. Contohnya pada sebuah website penipuan beralamatkan ibank.klikbca.d60pc.com, maka d60pc.com akan ditebalkan sehingga akan diharapkan para pengguna sadar bawah itu bukan situs resmi KlikBCA.
7. Desain Chrome tergolong simpel dan minimalis, mudah diupdate, ringan dan gesit. Selain itu Chrome juga tergolong ringan dan gesit, serta memiliki security yang kuat. Saat ini menjadi browser yang paling tahan terhadap serangan hacker.

B. Pada pembahasan diatas kami menyebutkan beberapa kelebihan dari Google Chrome dan
tidak etis kalau kami hanya menyebutkan kelebihan tanpa menyebutkan kekurangan
dari Google Chrome. Berikut adalah kekurangan dari Google Chrome :
1. Browser ini menyimpan 2% data pencarian pengguna, lengkap dengan alamat IP-a. Walaupun dalam beberapa waktu tertentu data ini akan dianonimkan. Ini artinya google bisa saja tahu “siapa mencari apa dan dimana”.
2. Google juga sempat mencantumkan pada Terms of Service mereka, bahwa semua muatan dari pengguna yang hak ciptanya dimiliki oleh pengguna akan diserahkan haknya pada Google. Tapi point ini telah dicabut oleh pihak Google.
3. adanya lubang kecil/bugs pada chrome. Sehingga ketika membuka suatu halaman website akan membuat browser ini menjadi crash. Lalu Chrome juga memiliki feature Download Otomatis yang dikhawatirkan akan disalah gunakan oleh Hacker.
4. idak terdapat extension, plugin atau addons yang dapat ditambahkan. Tidak seperti Firefox yang memiliki banyak aplikasi-aplikasi tambahan yang dapat membuat dan meningkatkan kinerja browser.
5. Selain itu ketika kita memilih untuk menggunakan dalam bahasa Indonesia maka akan terdapat beberapa kejanggalan dalam bahasanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar