Senin, 23 Juli 2018
Pengertian Teks Berita
Pengertian Teks Berita
Pengertian teks berita adalah teks yang digunakan untuk memberikan penjelasan atau menginformasikan kepada pembaca tentang suatu hal atau berita yang bersifat terkini dan terbaru. Teks jenis ini dapat dengan mudah kita temukan dalam surat kabar berita dan juga portal berita online yang selalu memberikan kabar tentang kecelakaan, peristiwa, kriminalistas, pendidikan, dunia, olah raga dan lain sebagainya.
Ciri - Ciri Teks Berita
Bagaikan jenis teks yang lainnya seperti teks prosedur, ekslplanasi, negosiasi, dan lain sebagainya, teks berita ini juga memiliki ciri khas tersendiri yang membedakan teks berita ini dengan jenis teks yang lainnya. berikut adalah ciri - ciri teks berita :
Pada umumnya selalu menggunakan bahasa yang menarik sehingga dapat menarik perhatian para pembaca untuk memperhatikannya.
Kabar yang disajikan sering berupa kabar yang aktual (bersifat terkini) atau sedang HOT untuk dibahas.
Berita yang disajikan adalah berita yang dapat dipercaya (faktual), bukan berita bodong.
Selain bahasa yang menarik, konten berita yang disajikan juga dapat diterima dan di fahami oleh pembaca (masyarakat).
Bersifat timeline. Artinya akan selalu ada berita - berita terbaru
Struktur Teks Berita
Dalam menyusun teks dalam bentuk berita, tentunya terdapat batasan - batasan yang digunakan. atau lebih tepatnya batasan - batasan tersebut disebut dengan struktur. Struktur teks berita ini terdiri dari tiga bagian, yaitu orientasi berita, peristiwa (fakta di lapang), dan sumber berita. Berikut adalah ulasan dari ketiga bagian yang ada dalam struktur teks berita tersebut :
#1- Orientasi berita
Orientasi berita atau bisa dikatakan sebaga bagian pembuka merupakan bagian yang memberikan penjelasan secara singkat tentang berita yang akan disampaikan. Umumnya penulis memberikan gambaran sekilas tentang suatu berita yang akan disampaikan pada bagian selanjutnya. Penulis juga sering memberikan pengantar sebelum memberikan informasi terkait dengan berita utama yang akan di bahas.
#2- Peristiwa (Fakta yang ada dilapang)
setelah penulis memberikan pengantar berita pada bagian awal tadi, kemudian penulis memuai untuk menjelaskan peristiwa yang sebenarnya yang ada di lapang, dari awal hingga akhir dengan sedetail - detailnya. Penulis mencurahkan pengetahuan dan pandangannya terhadap suatu peristiwa yang di tulis dalam teks berita tersebut. Pantang bagi penulis untuk menuliskan berita yang tidak benar kedalam surat kabar berita dan portal media online yang sudah memiliki nama yang besar. Seperti jawapos, okezone, merdeka, detik, dan lain sebagainya.
#3- Sumber berita
Sumber berita mencerminkan dari mana berita tersebut berasal. Penulis memiliki keterbatasan dalam hal waktu, tenaga, finansial, dan lain sebagainya. hal tersebut tidak memungkingkan penulis untuk berada di berbagai tempat untuk meliput berbagai macam berita yang terjadi pada waktu yang sama. Untuk menjaga eksistensi penulis dalam menulis berita, penulis dapat mengutip berita yang berasal dari wawancara, liputan langsung, surat kabar luar negeri, portal berita online, dan lain sebagainya yang dapat dipertanggung jawabkan kebenaran beritanya.
Kaidah 5W1H dalam Teks Berita
Kaidah 5W1H merupakan dasar dalam penggalian sebuah berita. Hal tersebut merupakan awal bagi para penulis untuk menentukan topic berita yang akan ditulisnya. Kaidah 5W1H adalah singkatan dari 6 pertanyaan basic yang dapat digunakan untuk menyusun sebuah berita yang aktual dan faktua. 6 pertanyaan klasik tersebut meliputi :
What : Apa yang terjadi ?
Where : dimana lokasi kejadian itu ?
When : Kapan waktu kejian itu ?
Who : Siapa yang memiliki peran dalam kejadian tersebut ?
Why : Mengapa Hal tersebut dapat terjadi
How : Bagaimana proses kejadiannya ?
Berdasarkan keenam pertanyaan diatas, penulis akan mendapatkan data - data yang dibutuhkan dan kemudian akan dapat dengan mudah untuk disajikan kedalam sebuah teks berita .
Note: Tidak semua kaidah 5W1H diatas di gunakan dalam teks berita. Pengguanaan kaidah tersebut tergantung situasi kondisi dan kemampuan penulis dalam mengumpulkan informasi.
#1. Contoh Teks Berita Singkat Terbaru
Judul "Pelanggan PLN Menunggak RP 8,2 M"
Sorong - pemadaman listrik sering dikeluhkan sebagian warga dikota dan kabupaten sorong, papua barat. Masyarakat berhak menikmati sarana penerangan listrik karena rutin membayar tagihan. Namun tidak sedikit pelangan PLN yang menunggak pembayaran hingga utang pelanggan menembus Rp.8,2 Miliar.
Tunggakan pelanggan PLN area sorong mencapai Rp 4,584 miliar, rayon aimas Rp 1,199 miliar, rayon dum Rp 183 juta, rayon teminabuah Rp 628 juta, rayon fakfak Rp 1,418 miliar, dan rayon kaimana Rp 222 juta.
Dengan banyaknya tunggakan tersebut, PLN kini gencar mempromosikan progam listrik pintar, yakni pemindahan layanan jaringan listrik dari pasca bayar menjadi prabayar.
"Saya akan terus berupaya untuk memsosialisasikan program listrik pintar kepada masyarakat. Harapan saya kedepan, program listrik pintar menjadi salah satu solusi untuk menghilangkan tunggakan pelanggan PLN" kata asep kepada radar sorong (jawa pos group).
#2. Contoh Teks Berita Terbaru dan Terkini
Judul "Merkel di Puncak, Sri Mulyani tak Tergeser"
New York - Ditengah dinamika global yang didominasi konflik politik dan perebutan sumber daya alam, peran wanita didunia politik semakin menentukan. Salah satu indikasinya ditunjukkan daftar yang dirilis majalah forbes, "The World's 100 most Powerful Woman" atau "100 Perempuan Paling Berpengaruh Di Dunia", yang dirilis kemarin (7/6/16).
Dalam daftar yang dirilis setiap tahuan itu, pemimpin politik perempuan bersaing pengaruh dengan perempuan lain yang sedang membangun merek miliar dolar, malang melindang di dunia untuk menjadi mediator perjanjian internasional, serta aktif dalam progam bantuan kemanusiaan. "Prestasi mereka layak untuk diapresiasi, mengingat betapa sulitnya untuk membangun terobosan ke industri dan jabatan yang didominasi oleh laki - laki," kata McNamara, redaktur Forbes yang mengepalai tim pemilihan.
Adakah perempuan indonesia yang berpengaruh di dunia ? nama indonesia terangkat dengan masuknya Sri Mulyani dalam daftar prestise bagi perempuan tersebut. Sri berhasil bertahan di tengah beberapa perubahan politik dan sistem penilaian forbes.
Sperti dilansir dalam forbes, sri masih bertahan di posisi 50 besar. Tahun ini dia berada ditingkat 37 diantara para raksasa perempuan dunia. Dia hanya turun enam peringkat dari posisi 31 pada tahun 2015. Posisi tersebut dinilai pantas bagi orang nomor dua di bank dunia.
#3.Contoh Teks Berita Terbaru Tentang Pendidikan
Judul "Kabar Pembagian Distribusi Anggaran Untuk Bidang Pendidikan 2016"
JAKARTA - Pada tahun ini, Dana yang di anggarakan oleh pemerintah dalam APBN 2016 adalah sebesar Rp 2.121 triliun. Berdasarkan jumlah total anggaran dana tersebut, 20 % - nya di alokasikan untuk anggaran fungsi pendidikan.
Didik suhar, Skertaris Kemendikbud (jendral kementrian pendidikan dan kebudayaan), menjelaskan bahwa, sesuai dengan ketentuan 20%, atau terdapat RP424 triliun anggaran dana yang berasal dari APBN yang di alokasikan untuk fungsi pendidikan. Total anggaran dana yang di alokasikan untuk fungsi pendidikan tersebut digunakan untuk belanja daerah (65%) dan juga belanja pusat (25%).
"Jadi di daerah sekitar Rp276 triliun dan pusat sekitar Rp143 triliun. Di daerah juga ada pembagian untuk dana alokasi khusus (DAU) Pendidikan," Lanjut kata bapak didik suhar.
Jatah 35 persen di pemerintah pusat tadi, kata Didik, masih harus dibagi-bagi untuk beberapa kementerian yang juga mengelola pendidikan. Selain Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), ada juga Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti), Kementerian Agama (Kemenag), serta 17 kementerian lainnya.
Skertaris Kemendikbud juga menjelaskan bahwa, banyak pos anggaran yang masuk ke anggaraan belanja daerah untuk mengurangi beban APBN. "Dengan begitu, APBN bisa digunakan untuk melaksanakan program-program prioritas seperti wajib belajar 12 tahun," tambahnya.
#4. Contoh Teks Berita Terbaru Tentang Kecelakaan
Judul "Mobil Camry ringsek Wali Kota Pekalongan, Hancur di Hantam Truk"
Contoh Teks Berita
Sumber: merdeka.com
Pada 10/8/16 Mobil camry wali kota pekalongan hancur di hantam truk epatnya di perempatan lampu merah Kawasan Randuacir, Salatiga, Jawa Tengah. Hal tersebut terjadi, diduga karena pengemudi truk yang mengantuk dan tidak sadarkan diri.
Berdasarkan informasi yang diperoleh oleh para wartawan jawa pos, kecelakaan bermula pada saat kedua kendaan tersebut melaju dari arah kota soslo menuju arah kota semarang. Wali kota solo dalam perjalanan pulang setelah menghadiri kegiatan peringatan hari teknologi nasional di kota solo.
Akibar dari kejadian / kecelakaan tersebut, kendaraan dinas wali kota pekalongan mengalami kerusakan parah pada bagian blakangya. Hal tersebut dikarenakan truk tidak hanya mennyeruduk mobil bagian blakang saja, namun juga sampai naik kebagian atas mobil dinas wali kota pekalongan.
Kasus ini tidak hilang begitu saja. saat ini, kasus ditabraknya mobil wali kota Pekalongan Alf Arsland Djunaid oleh truk di Jalur Lingkar Salatiga (JLS) masih ditangani oleh Satlantas Polres Salatiga, Jawa Tengah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar